Sosialisasi Penerimaan PPDB tahun 2024 Oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

  • Jun 12, 2024
  • Cocuppu
  • Berita Kabupaten, Berita Desa, Umum, Pemerintah Kabupaten

Rabu, 12 Juni 2024.

Lokasi SMPN 10 PPU
Peserta adalah Operator Sekolah atau orang yang dianggap mampu dalam hal Pelaksanaan PPDB Online Tahun 2024.
Kegiatan ini diawali dengan pembukaan oleh Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar Bapak Ismail, S.Pd.M.Pd, terkait pentingnya Sosialisasi Pelaksanaan PPDB Online Tahun 2024. Di mana setiap tahunnya selalu ada perubahan regulasi dan sebagai hasil evaluasi dari tahun sebelumnya
Kemudian dilanjutkan oleh pemaparan dari Kasi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter SD dan SMP Disdikpora Kab. Penajam Paser Utara yakni Ibu Dra. Hj. Suharti, beliau memaparkan terkait isi juknis PPBD mulai dari Persyaratan, metode pelaksanaan hingga jalur pendaftaran. 
Beliau juga memaparkan tentang pentingnya verifikasi berkas yang diupload oleh orang tua/wali seperti kartu keluarga dan akta kelahiran yang akan dilakukan oleh tim verifikator sekolah (Operator PPDB). Pada kesempatan kali ini juga ada sesi tanya jawab dari operator yang hadir.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan demo oleh narasumber yang lainnya, yakni Tim IT Disdikpora Kab. Penajam Paser Utara yang mendemonstrasikan cara dan alur pendaftaran baik alur zonasi, afirmasi maupun jalur perpindahan orangtua. 
Dalam hal pendaftran orang tua/wali calon peserta didik diharapkan dapat mempersiapkan persyataran sesuai dengan jalur pendaftaran yang diinginkan, seperti kartu keluarga atau surat keterangan domisili yang menerangkan calon peserta didik telah tinggal minimal 1 tahun dalam zonasi sekolah yang ingin didaftarkan. Berkas selanjutnya yakni akta kelahiran, serta kartu sebagai bukti keikutsertaan dalam program penanganan keluarga tidak mampu dari pemerintah pusat atau daerah khusus untuk jalur pendaftaran afirmasi. Pada tahap ini orang tua diwajibkan memiliki no whatsapp agar dapat dengan mudah mendapatkan informasi terkait pendaftaran yang telah dilakukan.